
IKN
Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono, mengungkapkan kelanjutan pembangunan kawasan legislatif dan yudikatif di Ibukota Nusantara atau masih terus disempurnakan. Bahkan, untuk desain bangunan lembaga legislatif di IKN, telah disetujui oleh Presiden Prabowo Subianto.
AHY bersama Kepala Otoritas Ibukota Nusantara Basuki Hadimuljono dan menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo, menemui presiden Prabowo Subianto, di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin sore, untuk melangsungkan rapat terbatas mengenai kelanjutan pembangunan Ibukota Nusantara.
AHY mengatakan, perkembangan IKN saat ini pada kawasan pembangunan legislatif dan yudikatif masih ada beberapa bagian yang terus disempurnakan, bahkan tim desain telah merancang pembangunan kawasan legislatif dan yudikatif, yang juga merupakan tim yang sama dalam mendesain kawasan inti pemerintahan.

“Yang kita tahu, Istana Negara dan Istana Garuda juga sudah dirampungkan. Nah, sekarang fokus pada pembangunan kawasan dan fasilitas legislatif serta yudikatif. Jadi, ada beberapa penyesuaian yang mesti membutuhkan waktu,” kata AHY di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (3/2/2025).
Sementara itu, Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono mengungkapkan, presiden Prabowo Subianto telah menyetujui desain bangunan lembaga legislatif di IKN.
“Desain pembangunan legislatif yang terutama untuk sidang paripurnanya sudah disetujui oleh Bapak Presiden bentuknya. Sekarang sedang mau difinalkan, dan kami akan asistensi lagi pada beliau melalui Pak Menko,” kata Basuki. (ASP)