
Minyakita
Semua dibongkar dan ditangkap di pemerintahan Prabowo Subianto, lantas kenapa hal ini baru mengemuka? Apakah ada pembiaran, atau memang oligarki, pengusaha busuk dan politisi korup begitu merajalela sehingga menggerogoti seluruh sendi pemerintahan.
Ketua Umum Gerakan Cinta Prabowo, H.Kurniawan menilai, apa kata Presiden sebelum menjabat sekarang terbukti semua. “Kala itu dijadikan sebagai guyonan, malah bullyan, tapi ini lihat, dari Pertamax hingga minyak kita seperti ini, benar-benar bocor atau korup,” ungkapnya.

Oleh karena itu H.Kurniawan mengatakan pihaknya akan terus mengawal kasus-kasus dan akan menugaskan seluruh kader Gerakan Cinta Prabowo untuk mengawasi penyelewengan dan melaporkan ke petugas kepolisian jika memang terbukti.
Kasus minyak kita ini sungguh tidak beradab dan motifnya selalu sama yakni mengurangi takaran atau kualitas. ”Sebenarnya ini kejahatan receh tapi dilakukan oleh para elit, saya yakin minyak kita juga ada orang besar yang terlibat, masa satu liter jadi 700 mililiter, aneh, atau dioplos dengan minyak curah, ini kaset kusut, saya perintahkan kader Gerakan Cinta Prabowo, telisik kasus-kasus ini, pasti banyak yang serupa,” ungkapnya.
H.Kurniawan juga berharap Presiden jangan ragu untuk menggebuk pelaku-pelaku kejahatan yang merugikan rakyat. ”Seperti kata Presiden kita membela rakyat!” tegasnya.