
Abdul Wachid anggota DPR RI Fraksi Gerindra.
Komisi VII DPR RI meminta pemerintah untuk melakukan negosiasi dengan pihak Arab Saudi terkait kuota Haji 2025. penambahan kuota ini untuk mengurangi antrian jamaah haji Indonesia.
Menurut Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Abdul Wachid, DPR mendorong Kementerian Agama untuk berdialog dengan otoritas Arab Saudi terkait penambahan kuota.

Wachid meminta tambahan kuota haji 2025 sebesar 10 ribu dari 221 ribu kuota yang telah ditetapkan untuk mengurangi antrian jamaah haji Indonesia. “Kami harapkan demikian,” katanya.
Legislator partai Gerindra mengatakan, penambahan kuota ini sangat penting agar calon jemaah lansia yang telah lama menunggu bisa berangkat sebelum pembatasan usia 90 tahun mulai diterapkan oleh pemerintah Arab Saudi.