
Warga melaksanakan salat Ied di Wonosobo.
Pelaksanaan shalat Ied di Desa Garung, Kecamatan Kalikajar, Wonosobo, Jawa Tengah pada hari raya Idufitri kali ini lain dar ipada yang lain, selain beribadah para jamaah shalat Ied di lokasi tersebut juga disuguhi oleh pemandangan yang indah dan sejuk dengan latar belakang dua buah gunung yakni Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing, hingga disebut sebagai lokasi shalat Ied dengan view terbaik di Indonesia.
Tidak hanya menjadi tujuan sholat Idulfitri warga setempat, lokasi ini menjadi tujuan sholat Ied warga negara asing dan luar kota.

Bertempat di lapangan desa garung Kecamatan Kalikajar Kabupaten Wonosobo, ribuan warga berbondong bondong berdatangan memenuhi lapangan. Tidak hanya warga setempat, warga dari luar pulau juga datang untuk melakukan sholat Ied di tempat ini.
Bahkan, karena keindahan alam dengan view dua gunung, warga negara asing juga ikut sholat Ied.

Llokasi lapangan garung berada di tengah tengah dua gunung, yakni gunung Sumbing dan Gunung Sindoro, sejuk sangat terasa berada di tempat ini, serasa berada di tempat termewah.
Bahkan ratusan warga yang berasal dari luar kota Wonosobo pun, sengaja datang ke tempat bersama keluarganya untuk salat Ied, dia mengetahui tempat ini dari medsos dan sangat tertarik untuk datang serasa impian menjadi nyata.
Keindahan alam saat sholat Ied menjadi buruan para pencari konten, selain ibadah mereka juga mengabadikan suasana Salat Ied. Meski begitu sholat Ied tetap berlangsung khusyuk.