
Makan Bergizi Gratis
Dapur SPPG Jodim 0611 Garut, Jawa Barat menyalurkan program Makan Bergizi Gratis hari ini ke sejumlah lokasi penerima manfaat, salah satunya di SMPN 6 Garut di jalan Bratayuda Kelurahan Kota Kulon, Kecamatan Garut Kota.

Dandim 0611 Garut Letkol CZI Danisworo berbicang dengan murid SMPN 6 Garut terkait MBG
Diantar menggunakan mobil operasional Kodim 0611 Garut, makanan dari dapur SPPG yang berjarak sekitar 400 meter dari lokasikan SMPN 6 Garut, tiba di lingkungan sekolah dan langsung disalurkan kepada para siswa.
Sekitar seribuan siswa SMP itu menerima penyaluran program MBG dari dapur SPPG Kodim 0611 Garut dengan menu nasi putih, ayam, pepes tahu, sayuran dan buah jeruk.
Menurut Amar salah seorang siswa SMPN 6 Garut mengaku senang mendapat program MBG tersebut dengan menu yang lezat dan bergizi, ia merasa program tersebut membantu menghemat uang makan yang diberikan dari orang tuanya.
Sementara itu Dandim 0611 Garut Letkol CZI Danisworo mengatakan, dapur SPPG yang dikelola pihaknya, sudah siap menyalurkan program MBG tersebut secara berkesinambungan.
Danisworo menyebut bulan depan segera akan bertambah empat SPPG baru untuk wilayah Garut Kota guna memenuhi kebutuhan ribuan siswa diperkotaan. (ASP)